Cara Mempercepat Gerak Pointer Mouse

Cara Mempercepat Gerak Pointer Mouse

Pointer Mouse pada OS Windows biasanya berbentuk tanda panah putih agak miring ke kiri. Menurut saya kecepatan gerak pointer mouse pada settingan defaultnya masih terasa kurang. Kita harus melakukan setting manual agar kecepatannya bertambah. Caranya akan saya bahas disini. Simak baik-baik tutorial di bawah ini.

Windows XP
  • Masuklah ke Control Panel
Cara Mempercepat Gerak Pointer Mouse
Klik gambar untuk memperbesar
  • Pada screenshot di atas klik pada Printers and Other Hardware
  • Selanjutnya Anda akan disuguhi tampilan seperti di bawah ini
Cara Mempercepat Gerak Pointer Mouse
Klik gambar untuk memperbesar
  • Klik pada Mouse
  • Dan akan muncul jendela baru seperti di bawah ini
Cara Mempercepat Gerak Pointer Mouse
Klik gambar untuk memperbesar
  • Klik tab Pointer Options
  • Perhatikan pada tulisan Select a pointer speed, silahkan geser ke paling kanan. Settingan defaultnya kan berada di tengah.
  • Kemudian klik Apply lalu OK
  • Rasakan perbedaannya
Windows 8

Caranya hampir sama dengan cara di Windows XP tetapi terdapat sedikit perbedaan.
  • Klik kanan pada Desktop
  • Pilih Personalize
Cara Mempercepat Gerak Pointer Mouse
Klik gambar untuk memperbesar
  • Klik Change mouse pointers
  • Akan muncul jendela baru, klik pada Pointer Options
Cara Mempercepat Gerak Pointer Mouse
Klik gambar untuk memperbesar
  • Lanjutkan langkahnya seperti di Windows XP
Kalau di Windows 7 caranya sama persis seperti di Windows 8. Untuk Windows 7, silahkan langsung dicoba. Semoga berhasil.

0 comments: